Sabtu, 01 Desember 2018

Untuk Apa Sosmed Kita ???

Untuk Apa Sosial Media Kita
Untuk Apa Sosial Media Kita
Untuk apa sosmed kita ? Mungkin ini adalah pertanyaan yang tepat yang dapat kita tujukan kepada diri kita masing - masing.

Karena di era serba digital saat ini, hampir setiap kita memiliki akun sosmed. Bahkan banyak diantara nya pemiliknya masih usia SD atau lebih kecil. 

Hampir setiap hari kita bergelut dengan sosial media. Entah sekedar hanya melihat berita update terkini, atau cerita - cerita di beranda, mungkin juga yang lainnya. 

Tahukan anda ? 

Akun sosmed kita ini bisa menjadi sebuah ladang kebaikan buat kita, dan bisa juga sebaliknya, menjadi ladang dosa bagi pemilik nya. 

Karena di sosmed ini segala macam hal dapat di tulis, di share, dan di konsumsi banyak manusia. 

Tidak peduli baik atau buruk, ketika sebuah berita, gambar atau selainnya telah menjadi viral, maka jari - jari manusia seolah refleks ikut menshare hal tsb. 

Terkadang berita hoax, terkadang gambar yang tidak senonoh, bahkan ada juga hanya sekedar curhatan isi hati seseorang pun bisa viral di medsos ini. 

Maka perhatikan akun sosmed kita. Apakah yang kita share di akun kita adalah hal - hal yang bermanfaat mengandung kebaikan. Ataukah justru banyak isinya pada hal - hal yang buruk, atau tidak bermanfaat yang dapat mengancam keselamatan diri di akhirat kelak. 

Hendaknya setiap kita menyadari bahwasannya ketika akun kita tidak di hapus, sementara kita tidak pernah tau kapan usia kita berakhir. Maka akun ini akan terus ada walaupun kita telah tiada di dunia ini. 

Tentu terbayang bukan oleh kita ? 

Jika isi di akun medsos kita adalah hal - hal yang tidak baik. Mungkin ada foto - foto kita yang menampakkan aurat, berita yang tidak jelas, adu domba, atau sekedar curhatan bahkan pamer kekayaan atau fisik. 

Tentu semua ini akan kita dapatkan dalam hisab kita kelak di akhirat. Tidak akan ada satupun yang terlewat. Jika hal yang buruk itu terus ada selama kita sudah meninggalkan dunia, maka ini dosa nya masih mengalir kepada kita jika hal tsb di akses orang lain. 

Begitu juga ketika isi dalam akun medsos kita adalah yang di dominasi adalah kebaikan, memotivasi manusia, mengajak manusia kepada kebaikan. 

Tentu ini bisa menjadi ladang pahala kebaikan yang mengucur kepada kita ketika akun kita masih di akses orang lain walaupun kita telah tiada di dunia ini. 

Maka sekali lagi, perhatikan akun medsos kita. Jangan biarkan ia menjadi ladang dosa bagi kita. 

Admin 
www.RumahBelanjaMuslim.Blogspot.Com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar