Tips Memilih Gamis Syar’i Untuk Pemula
Memilih
gamis syar’i untuk pemula mungkin masih terasa aneh didengarnya, khususnya
untuk kata pemula. Walaupun begitu ternyata di negeri dengan mayoritas Muslim
ini ternyata juga masih banyak yang sudah berumur, namun masih banyak yang
pemula dan yang baru mau belajar mengenakan gamis dalam kesehariannya khususnya
gamis yang bermodel syar’i. Jadi tips memilih gamis syar’i bagi pemula ini
kiranya masih cocok di jadikan sebagai referensi bagi semua usia dan semua
kalangan.
Tips
memilih gamis syar’i ini kami buat karena memang dari beberapa pengalaman yang
masuk baik dari pelanggan maupun selainnya yang baru akan belajar mengenakan
gamis syar’i terkadang masih merasa repot, ribet, dan aktifitasnya terganggu
karena belum terbiasa berbusana gamis. Terkadang ada juga yang merasa
terkekang, atau merasa panas, sumpek dan lain sebagainya ketika memakai gamis
khususnya gamis syar’i. Hal ini biasanya dikarenakan sebelumnya kebanyakannya
kebiasaan mereka berbusana yang mini dan terbuka, sehingga ketika ia menyadari
pentingnya berbusana syar’i, maka ia harus menyesuaikan diri dengan berbagai
macam ketidak nyaman yang mungkin ia akan rasakan.
Ada
juga ketika dalam masa peralihan mengenakan gamis dengan model model polos dan
syar’i merasa tidak rapi, kurang pede ketika dipakai dalam acara resmi, kurang
pede dipakai ketika kondangan (walimah dan sejenisnya), kurang modis dan lain
sebagainya. Hal – hal seperti ini biasanya hanya berasal dan perasaan yang
sumbernya karena berbeda kebiasaan. Jika sebelumnya sering memakai busana yang
full variasi dengan segala macam pernak perniknya dan langsung berubah pada gamis
syar’i yang simpel, polos, maka ia merasa pakaiannya terlalu sederhana dan
kurang rapi.
Oleh
karena itu penting kita perhatikan beberapa tips memilih gamis syar’i untuk
pemula berikut ini,
ü
Pilih gamis syar’i satu set dengan jenis kain yang sama
Salah
satu tips memakai gamis syar’i bagi pemula yang merasa kurang rapi ketika
memakai gamis polos, maka salah satu yang dapat anda lakukan adalah memilih
gamis syar’inya satu set dengan gamis, jilbab, dan cadar dari jenis kain dan
warna kain yang sama. Misalnya gamis syar’i dari kain wolfis warna hitam, maka
jilbab dan cadarnya juga sama dari kain wolfis berwarna hitam juga.
ü
Pilih cadar dengan model cadar bandana
Juga
masih tips memilih gamis syar’i bagi pemula yang merasa kurang rapi ketika
berbusana syar’i adalah memilih cadar dengan model cadar bandana. Terkadang
jika kita lihat dari segi kerapihan, antara memakai cadar tali dan cadar bandana
itu terlihat lebih rapi ketika muslimah memakai cadar bandana dan lebih kuat
merekat di muka.
ü
Pilih cadar tali
Tips
memilih cadar tali ini di khususnya bagi anda yang menginginkan kepraktisan
dalam memakai set gamis syar’i dan tidak terlalu mementingkan unsur kerapihan.
Karena tidak dipungkiri, cadar tali ini merupakan salah satu pelengkap gamis
syar’i yang paling praktis lepas pakai.
ü
Pilih gamis yang longgar
Merupakan
salah satu tips memilih gamis syar’i bagi pemula yang merasa ribet dan sumpek
ketika berbusana syar’i yaitu memilih gamis yang longgar dan lebar di bagian
bawahnya. Dan memang kabanyakan gamis gamis yang bermodel syar’i biasanya
berukuran lebih besar dibanding gamis gamis model yang modis, sehingga dengan
memih gamis yang benar-benar syar’i sesuai dengan ukuran badan anda maka
otomatis anda akan mendapatkan gamis yang longgar.
ü
Pilih gamis yang lebar
Masih
tips memilih gamis syar’i bagi anda yang ingin berbusana syar’i tidak ribet dan
tetap nyaman adalah dengan memilih gamis yang bermodel lebar dibagian bawah.
Dengan memakai gamis lebar di bagian bawah ini maka anda akan lebih leluasa
beraktifitas tanpa dibatasi oleh gamis anda. Dan salah satu model gamis lebar
yang cocok di jadikan referensi bagi pemula adalah set gamis umbrella
dengan model yang syar’i.
ü
Pilih gamis dengan dasar kain yang nyaman
Kualitas
kain pembuat gamis syar’i ini juga merupakan faktor penting penentu kenyamanan
memakai busana syar’i. Maka bagi anda yang masih pemula dalam berbusana gamis
syar’i penting anda perhatikan kualitas kain pada produk gamisnya. Pilih gamis
yang terbuat dari kain-kain yang bersifat dingin dan lembut. Sehingga ketika
gamis yang dipakai besar dan menutupi seluruh tubuh anda, maka karena kainnya
yang dingin dan lembut, anda tetap nyaman beraktifitas tanpa terganggu dengan
rasa gerah. Beberapa referensi pilihan kain untuk gamis syar’i yang dingin dan
nyaman diantaranya adalah kain wolfis grade a, torino grade a, atau selainnya.
ü
Pilih kain gamis yang tidak terlalu tebal namun tidak
transparan
Memilih
kain gamis yang tidak terlalu tebal dan tidak trnasparan ini juga merupakan
salah satu tips berbusana syar’i yang nyaman bagi pemula. Hal ini karena dengan
memakai gamis yang tidak terlalu tebal dan sudah tidak trnasapran akan membuat
gamis terasa dingin dan tidak panas.
ü
Pilih gamis dari kain yang tidak mencetak tubuh
Belakangan
ini marak dan banyak dijual gamis yang katanya syar’i namun terbuat dari kain –
kain dengan jenis yang nyeplak / mencetak tubuh. Sehingga ketika gamis ini
dipakai maka bukan menutupi lekuk tubuh, malah justru bentuk tubuh dari satu
sudut ke sudut lain terlihat jelas walaupun kainnya tebal. Oleh karena itu bagi
anda yang ingin berbusana syar’i, hendaknya anda pilih gamis syar’i dari
bahan-bahan kain yang tidak nyeplak dan tidak mencetak tubuh, seperti kain
wolfis, yoris, wolly crepe atau sejenisnya.
Fanpage
RUMAH BELANJA MUSLIM
Akun
FB RUMAH BELANJA WHYLUTH
0 komentar: