Memakai Gamis Kombinasi Yang Syar’i

Memakai Gamis Kombinasi Yang Syar’i

Seperti yang telah diketahui pelanggan dan pengunjung Rumah Belanja Muslim, bahwasannya selain menjual gamis-gamis polos yang insya Allah syar’i, saat ini kami juga menjual produk terbaru kami yaitu produk gamis kombinasi dua warna yang koleksi foto produknya bisa di lihat pada link halaman Gamis Syar’i Kombinasi (yang berhuruf miring) ini.

Jika kita lihat pada kebanyakan busana muslimah seperti jilbab dan yang sejenisnya saat ini banyak beredar berbagai macam cara dan tutorial memakai jilbab, hijab “syar’i”, maka kali ini dalam artikel ini kami juga ingin menyampaikan cara dan tutorial memakai gamis syar’i kombinasi produk terbaru kami ini. Karena logonya yang syar’i maka tentu cara atau tutorialnya insya Allah simpel, gak repot dan semua orang bisa dan tidak memerlukan training atau pelatihan khusus.

Langsung saja, berikut ini tips-tips cara dan tutorial memakai gamis syar’i dengan kombinasi dua warna produk Rumah Belanja Muslim.

ü  Meluruskan niat

Niat merupakan hal yang sangat penting dalam berbusana muslim. Maka tutorial dan cara memakai gamis kombinasi ini yang pertama kali harus diperhatikan adalah niatnya. Jangan sampai niat kita berbusana adalah untuk berhias di tempat umum agar mendapat pujian dari orang-orang. Karena berhias itu hanya diperbolehkan didepan suami atau mahrom saja, bahkan berhias ini dapat bernilai ibadah ketika diniatkan untuk menyenangkan suami. Dan begitu pula sebaliknya berhias dapat bernialai maksiat ketika berhiasnya di tempat umum, dimana laki-laki asing melihatnya yang ini dapat memicu terjadinya fitnah. Mengingat wanita adalah fitnah terbesar bagi seorang laki-laki sebagaimana yang pernah di sabdakan oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam.

ü  Memperhatikan batasan – batasan

Setelah memperhatikan niat dan meluruskan nita, maka cara memakai gamis kombinasi yang syar’i selanjutnya adalah dengan memperhatikan batasan-batasan dalam berbusana. Maksut batasn-batasan disini adalah batasan kapan seorang wanita boleh berhias dan kapan wanita harus menutupi perhiasannya. Mengingat model gamis kombinasi terbaru kami kali ini tidak hanya polos dan ada rempel di bagian atas dengan mengkombinasikan dua warna, maka yang perlu di perhatikan dalam hal ini adalah memakai gamis ini harus lengkap dengan khimar dan jilbab untuk menutupinya. Dan syarat jilbab ini telah kita ketahui bersama yaitu menutup seluruh badan, sehingga hiasan pada gamis kombinasi ini hanya diperkenankan untuk diperlihatkan kepada suami atau mahrom saja.

ü  Berhias dengan ketaqwaan

Sebaik-baik berhiasnya seorang wanita adalah berhias dengan taqwa. Maka hendaknya saat berbusana muslimah ini seorang muslimah dituntut untuk terus menjaga adab-adab dan perilakunya. Dengan berbusana syar’i ini hendaknya mendorong seorang muslimah menjadi syar’i pula tingkah lakunya sehari-hari.

ü  Jangan sering keluar rumah tanpa kebutuhan

Sebagaimana yang telah kita ketahui bersama, bahwasannya hukum asal seorang muslimah adalah di dalam rumah-rumah mereka. Dan tidaklah seorang muslimah itu keluar rumah kecuali ada keperluan yang harus ia selesaikan. Dalam hal ini tentunya keperluannya adalah keperluan yang tidak menyalahi syariat, sepetti yang banyak kita lihat di saat ini, banyak seorang muslimah, ibu-ibu yang sering keluar rumah hanya untuk sekedar kongkow-kongkow dengan teman-temannya di mall-mall, ditempat-tempat nongkrong atau tempat-tempat lainnya. Maka tentu ini bukanlah kebutuhan yang dibenarkan.

ü  Jika akan safar maka hendaknya dengan mahrom

Yang juga tidak kalah penting harus menjadi perhatian seorang muslimah saat bepergian, safar, selain memperhatrikan gamis yang ia pakai, maka hendaknya ia melakukan safar hanya dengan mahromnya saja. Karena tidak dibenarkan seorang muslimah bepergian jarak jauh, walaupun sudah memakai perlengkapan busana gamis syar’i yang lengkap namun ia tidak bersama mahrom yang menemaninya. Wallahu a’alm.

Kontak person Rumah Belanja Muslim :
* 08170414024 (WA / SMS)
* BBM 7CC88450

Fanpage Rumah Belanja Muslim  
Akun FB Rumah Belanja Whyluth  
www.RumahBelanjaMuslim.Blgspot.Com   

0 komentar: